• Jelajahi

    Copyright © BekasiUpdate.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    KPU Kota Bekasi Lantik PPS Pilkada 2024

    bekasiupdate.id
    26 Mei 2024, 15:31 WIB Last Updated 2024-05-26T14:37:49Z

     

    Para Pimpinan KPU Kota Bekasi, Menandatangani Berita Acara Pelantikan PPS se Kota Bekasi. (Foto: IST)


    BEKASI SELATAN, BekasiUpdate.id - KPU Kota Bekasi secara remsi melantik Panitia Pemungutan Suara (PPS) tingkat Kelurahan se-Kota Bekasi, Minggu (26/5/2024). Mereka nantinya akan bekerja untuk mensukseskan Pilkada Serentak 2024, baik Kota Bekasi maupun Provinsi Jawa Barat. 


    Komisioner KPU Kota Bekasi, Afif Fauzi mengatakan total ada 168 anggota PPS yang dilantik. Para PPS akan bekerja di masing-masing kelurahan dengan satu kelurahan diisi 3 orang PPS.


    "Hari ini kami melantik 168 PPS untuk Pilkada Kota Bekasi dan Jawa Barat. Mereka akan ditempatkan di seluruh kelurahan di Kota Bekasi," kata Afif kepada BekasiUpdate.id seusai pelantikan yang digelar di Hotel Santika Mega City, Minggu (26/4).


    Ia berharap anggota PPS dapat maksimal bekerja sesuai dengan tugas dan kewenangannya. Yakni membantu kerja KPU Kota Bekasi dalam menghadapi Pilkada Serentak 2024.


    "Sama halnya dengan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), PPS bekerja membantu KPU Kota Bekasi. Tentunya sesuai dengan tugas dan tanggungjawab mereka membantu kerja KPU di tingkat kelurahan," kata dia.


    Selain itu, KPU menekankan agar anggota PPS bisa menjaga profesionalisme dan integritas sebagai petugas pemilu. Dan bisa segera melakukan komunikasi dengan PPK dalam rangka koordinasi.


    "Profesionalisme dan integritas itu sangat penting untuk dijaga temen-temen penyelenggara pemilu. Dan yang juga tidak kalah penting bagaimana komunikasi dan koordinasi temen-temen PPS dengan PPK," ujarnya mengakhiri pembicaraan.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini