• Jelajahi

    Copyright © BekasiUpdate.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Para Kyai FPPU Do'akan Kang Emil Pimpin Jabar Lagi

    bekasiupdate.id
    29 Juni 2024, 08:51 WIB Last Updated 2024-07-02T07:57:30Z


    BANDUNG, BekasiUpdate.id - Forum Pemberdayaan Pesantren dan Umat (FPPU) Jabar telah mengadakan acara  Khotmul Qur'an melalui zoom pada Jumat (28/6).


    Acara itu dihadiri langsung oleh Pembina FPPU Jabar KH. Chatimul Banin Muchyidin, Ketua Umum KH. Arie Gifary, Bendahara Umum KH. Dadih Abdurahman, Sekretaris Umum KH. Asep Sunarya dan diikuti oleh para Ketua Korda Kab/Kota Se-Jabar, berbagai pesantren dan santri di Jawa Barat.


    "Acara Khotmul Qur'an ini mempunyai maksud dan tujuan dalam rangka memohon keridhoan Allah SWT, menata niat mengetuk langit, menggetarkan Arasy dengan doa- doanya para kyai dan santri, semoga Allah SWT memberikan ke istiqomahan pada Bapak Dr. Muhamad Ridwan Kamil agar tetap ikut kontestasi pilkada di Propinsi Jawa Barat. Karena kami dari pimpinan-pimpinan pondok pesantren masih sangat perlu sentuhan kreatifitas beliau.

    Masyarakat Jawa Barat yang lainnya juga sangat mengharapkan beliau memimpin Jawa Barat kembali," ucap Sekretaris Umum FPPU Jabar KH. Asep Sunarya, S.Pd., M.Pd.I dalam siaran pers.


    Doa juga diperuntukkan agar pimpinan partai politik yang menaungi perjalanan politik RK agar memberikan rekomendasinya tetap di Pilkada Jawa Barat.


    "Kami hanya bisa berdoa _la yaruddul qodlo illaddu'a_ tidak ada yang bisa mencegah ketentuan Allah SWT kecuali doa. Doa kami pun sudah ditentukan takdir Allah juga," ujarnya. 


    Sementara dalam sambutan, Pembina FPPU Jabar KH. Chatimul Banin Muhyidin menyampaikan, apresiasi kepada seluruh panitia dan peserta yang ikut acara hingga selesai.


    Acara Khotmil Qur'an diikuti tujuh kelompok kyai/ustadz/ustadzah yang masing-masing kelompok terdiri dari 30 orang untuk khotam qur’an dan ada 7 pesantren kemudian menjadi  8 kelompok khotam qur’an sehingga acara ini bisa dilaksanakan 15 Khatam Qur’an.


    Sementara Ketua Korda FPPU Kota Bekasi Ustad Eri Mutawalli ikut menyampaikan rasa harapan agar Ridwan Kamil kembali memimpin Jawa Barat periode lima ke depan.


    "Kita berharap besar Kang Emil mimpin Jabar lagi. Dan kita berharap Kang Emi, mendengar aspirasi rakyat Jabar yang menginginkan dipimpin oleh Kang Emil dengan segala prestasinya," tegas Gus Eri, sapaan akrabnya yang juga Pimpinan Pondok Pesantren Annur Bekasi.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini