• Jelajahi

    Copyright © BekasiUpdate.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Ratusan Calon PPPK Kota Bekasi Ikuti Tahap Pemeriksaan Kesehatan

    bekasiupdate.id
    07 Januari 2025, 13:38 WIB Last Updated 2025-01-07T10:43:11Z

    Ratusan Calon PPPK Kota Bekasi Ikuti Tes MCU di Stasion Patriot. (Foto: Yudha)


    BekasiUpdate.id - Ratusan Tenaga Kerja Kontrak (TKK) Kota Bekasi mengikuti tes lanjutan seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahapan Medical Check Up (MCU) sebagai salah satu syarat kelulusan.


    Kepala Dinas Badan Kepegawaian Pengembangan dan SDM (BKPSDM) Kota Bekasi, Hudi Wijayanto mengatakan, tahapan MCU ini diselenggarakan mulai tanggal 7 hingga 15 Januari 2025 mendatang.


    “Kuota per hari 800 orang yang mengikuti seleksi PPPK tahapan MCU,” kata Hudi, Selasa (7/1).


    Tahapan MCU setiap harinya dibagia dua sesi agar antrean berjalan kondusif, setiap sesi diisi masing-masing 400 orang.


    Sesi pertama pukul 07.30 WIB hingga pukul 12.00 WIB. Sesi kedua pukul 12.30 hingga 17.00 WIB.


    Setiap calon PPPK wajib membawa sejumlah berkas dan dokumen yakni surat keterangan jasmani, rohani dan surat keterangan bebas narkoba.


    Kepala bidang (Kabid) Administrasi dan Pengembangan Karir Aparatur BKPSDM Kota Bekasi, Hanafi menegaskan, Pemkot Bekasi mengalokasikan total 6.990 PPPK pada gelombang pertama tahun 2025. Setiap calon PPPK diwajibkan membayar administrasi MCU Rp390 ribu.


    “PPPK tahap 1 ini ada total 6.990 orang. Sesuai surat edaran, tarif pembiayaan Rp393 ribu, nilai itu sudah meliputi pengecekan MCU dan sesuai dengan kebijakan rumah sakit,” jelas Hanafi.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini