• Jelajahi

    Copyright © BekasiUpdate.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Presiden Prabowo Tinjau Langsung Banjir di Babelan

    bekasiupdate.id
    09 Maret 2025, 07:54 WIB Last Updated 2025-03-09T02:18:49Z

     

    Presiden Prabowo Subianto mengunjungi masyarakat yang menjadi korban banjir di Babelan, Kabupaten Bekasi, Sabtu (8/3). (Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden)




    BABELAN, BekasiUpdate.id - Presiden Prabowo Subianto turun langsung mengecek korban banjir di Kampung Tambun Inpres, Desa Buni Bakti, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, pada Sabtu (8/3/2025) malam.


    Tampak Prabowo mengenakan kemeja lengan pendek berwarna krem dan celana panjang. Ia bersilaturahmi ke rumah warga dan mendengarkan aspirasi masyarakat.


    Prabowo juga tampak memeluk bayi dan anak kecil yang harus mengalami situasi banjir. Momen tersebut dibagikan melalui akun Instagram personalnya.


    "Saya turut prihatin atas musibah banjir yang melanda berbagai daerah di Jabodetabek. Pemerintah akan terus hadir, merespons cepat, dan mengambil tindakan nyata untuk membantu masyarakat yang terdampak," tulis Prabowo pada caption unggahannya.


    Prabowo tampak mendengar curhat warga sekitar. Salah seorang warga mengatakan Prabowo menanyakan kondisi warga yang terendam banjir sudah sepekan terakhir dengan ketinggian sekitar 80 cm di wilayah Bekasi.


    Mendengar hal tersebut, Prabowo langsung menelpon beberapa pejabat terkait untuk merenovasi fasilitas yang belum beroperasional karena dilanda banjir.


    Dalam kesempatan itu, Prabowo yang ditemani Seskab Teddy Indra Wijaya juga membagikan makanan untuk warga berbuka puasa.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini